Hubungan Implementasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja dan Lingkungan Kerja terhadap Produktivitas Kerja Pekerja Fabrikasi A di PT. X Kota Batam Tahun 2023

Authors

  • Alivia Rahmadani Universitas Ibnu Sina
  • Fitri Sari Dewi Universitas Ibnu Sina
  • chandra rizal Universitas Ibnu Sina

DOI:

https://doi.org/10.60074/johhs.v1i2.9229

Abstract

Kesehatan dan keselamatan kerja adalah upaya untuk menjamin keutuhan kerja agar terhindar dari kecelakaan kerja, menyediakan lingkungan kerja yang sehat agar terhindar dari gangguan kesehatan seperti penyakit akibat kerja, sehingga secara tidak langsung dapat meningkatkan atau mempertahankan produktivitas kerja. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan implementasi K3 dan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja pekerja fabrikasi A di PT. X Kota Batam Tahun 2023. Jenis penelitian ini merupakan kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi ini adalah pekerja fabrikasi A di PT. X Kota Batam dengan jumlah sampel 53 pekerja. Instrumen penelitian ini berupa kuesioner sebagai alat ukur dengan menggunakan uji statistik chi-square. Hasil penelitian ini adalah terdapat hubungan signifikan antara implementasi K3 terhadap produktivitas kerja (P-value = 0,023). Di mana dapat disimpulkan P-value < ? = 0,05 yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima, sehingga dapat diartikan bahwa implementasi K3 memiliki hubungan signifikan terhadap produktivitas kerja. Saran untuk perusahaan tetap menjaga manajemen implementasi K3 dengan baik dan meningkatkan lingkungan kerja agar produktivitas kerja juga ikut meningkat dengan cara mentaati setiap peraturan yang telah dibuat oleh Perusahaan.

References

Sinambela, L. . (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. PT. Bumi Aksara.

Austutik, M., Catur, R., & Dewa, K. (2019). Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja terhadap Produktivitas Kerja Karyawan. 3(1), 1–8.

Sedarmayanti. (2014). Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja. CV. Mandar Maju.

Probowo, C. H., & Widodo. (2018). Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan. Jurnal Manajemen, 3(2)(3), 1–5.

Sinuhaji, E. (2019). Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan. Sketsa Bisnis, 4(2), 85–96. https://doi.org/10.35891/jsb.v4i2.1599

Firdaus, M. A., & Hasin, A. (2022). Faktor-Faktor yang Memengaruhi Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada CV Agis Truss. Selekta Manajemen: Jurnal Mahasiswa Bisnis & Manajemen, 01(04), 192–208. https://journal.uii.ac.id/selma/index

Pangestika, E. Q. (2023). Implementasi Peraturan Keselamatan dan Kesehatan Kerja ( K3 ) pada Proyek Pembangunan Perumahan di Wilayah DIY. 9(1), 31–40.

Mesrani, R., & Modjo, R. (2023). Implementasi Aspek K3 Untuk Mewujudkan Kantor Berhias (Berbudaya Hijau Dan Sehat). 7(April), 435–443.

Junianto, R. (2021). Hubungan Implementasi Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Di PT. X Di Kota Batam Tahun 2021.

Cahyawati, S., Latuamury, M. Y., Fani, R., & Rumbia, F. (2021). Pengaruh Kebisingan Terhadap Produktivitas Kerja Di Mebel Gemba Kecamatan Kairatu Kabupaten Seram Bagian Barat Tahun 2020. Global Health Science (Ghs), 6(1), 14. https://doi.org/10.33846/ghs6103

Farisky, A. M., & Koesyanto, H. (2021). Hubungan Kebisingan Terhadap Produktivitas Kerja Pada Area Produksi Di PT. Alis Jaya Ciptatama, Ceper, Klaten. Ijphn, 1(3), 456–461.

Rosdiana, A., & Romdhoniati, N. (2023). Pengaruh Keterampilan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Pegawai (Studi Pada Kantor Bapenda Garut). 21(1), 59–67.

Manein, N., Joseph, W. B. S., & Kandou, G. D. (2021). Hubungan Antara Stress Kerja dan Perasaan Kelelahan Kerja dengan Produktifitas Kerja pada Perawat di Ruang Rawat Inap RSUD Talaud. Jurnal Kesehatan Masyarakat Universitas Sam Ratulangi, 12(1).

Askar, A., Hidayat, & Sani, A. (2022). Hubungan Implementasi Program K3 Terhadap Produktivitas Kerja Pada Pekerja Di PT. Industri Kapal Indonesia. Window of Public Health Journal, 3(2), 2132–2141.

Wahyuni, N., Suyadi, B., & Hartanto, W. (2018). Pengaruh Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Pada PT. Kutai Timber Indonesia. JURNAL PENDIDIKAN EKONOMI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi Dan Ilmu Sosial, 12(1), 99. https://doi.org/10.19184/jpe.v12i1.7593

Downloads

Published

2023-12-21