Analisis Kemiripan Dokumen Tesis Menggunakan Algoritma Rabin-Karp Dan Dice Coefficient Similarity
DOI:
https://doi.org/10.33633/tc.v22i1.7110Keywords:
Kemiripan, Dokumen, Tesis, Rabin-Karp, Dice Coefficient SimilarityAbstract
Kemiripan dokumen (document similarity) merupakan salah satu topik penelitian yang populer. Pada konteks akademis, tingkat kemiripan dokumen sering digunakan sebagai ukuran indikasi plagiasi karya ilmiah. Selain itu, tingkat kemiripan dokumen juga bermanfaat bagi akademisi dalam menemukan publikasi ilmiah yang selaras dengan topik penelitian tertentu. Kontribusi utama dari penelitian ini adalah melakukan analisis kemiripan dokumen tesis mahasiswa pada suatu program studi. Hasil analisis kemiripan dapat menjadi ukuran tingkat indikasi plagiasi dokumen tesis di program studi. Untuk menghasilkan kemiripan dokumen teks digunakan algoritma Rabin-Karp dan metode Dice Coefficient Similarity. Sebagai data uji, digunakan kumpulan dokumen tesis dari 4 (empat) program studi di Universitas Budi Luhur. Hasil pengujian analisis kemiripan dokumen tesis untuk program studi S2 Ilmu Komputer sebesar 20,95%, S2 Ilmu Komunikasi sebesar 21,07%, S2 Akuntansi sebesar 26,63%, dan S2 Manajemen sebesar 27,9%. Selain itu, untuk mengukur akurasi metode yang diusulkan dilakukan perbandingan hasil kemiripan dokumen dengan perangkat lunak CheckPlagiarism dan menghasilkan tingkat akurasi sebesar 94,7%. Hasil tersebut menunjukkan bahwa metode yang diusulkan mampu menghasilkan tingkat similaritas dokumen dengan baik.References
DAFTAR PUSTAKA
Alamsyah, N., 2017, Perbandingan Algoritma Winnowing Dengan Algoritma Rabin Karp Untuk Mendeteksi Plagiarisme Pada Kemiripan Teks Judul Skripsi, Technologia: Jurnal Ilmiah, No.3, Vol.8, 124.
Filcha, A., dan Hayaty, M., 2019, Implementasi Algoritma Rabin-Karp untuk Pendeteksi Plagiarisme pada Dokumen Tugas Mahasiswa, JUITA : Jurnal Informatika, No.1, Vol.7, 25.
Singla, N., dan Garg, D., 2012, String Matching Algorithms and their Applicability in various Applications, vol 6, 218–222.
Leonardo, B,. dan Hansun, S., 2017, Text documents plagiarism detection using Rabin-Karp dan Jaro-Winkler distance algorithms, Indonesian Journal of Electrical Engineering and Computer Science, No.2, Vol.5, 462–471.
Priambodo, J., 2018, Pendeteksian Plagiarisme Menggunakan Algoritma Rabin-Karp, Jurnal Informatika Universitas Pamulang, No.1, Vol.3, 39–45.
Purba, A. H., dan Situmorang, Z, 2017, Analisis Perbandingan Algoritma Rabin-Karp Dan Levenshtein Distance Dalam Menghitung Kemiripan Teks, Jurnal Teknik Informatika Unika St. Thomas (JTIUST), Vol.2, 24–32.
Irawan, C., dan Pratama, M. R., 2021, Perbandingan Algoritma Boyer-Moore dan Brute Force pada Pencarian Kamus Besar Bahasa Indonesia Berbasis Android, BIOS : Jurnal Teknologi Informasi dan Rekayasa Komputer, No.2, Vol.1, 54–60.
Pamungkas, H. Y., dan Fitrianingsih, 2019, Deteksi Similaritas Dokumen Ilmiah Menggunakan Algoritma Rabin-Karp, Jurnal Ilmiah Informatika Komputer, No.3, Vol.24, 209–219.
Prima Putra, N., dan Sularno, S., 2019, Penerapan Algoritma Rabin-Karp Dengan Pendekatan Synonym Recognition Sebagai Antisipasi Plagiarisme Pada Penulisan Skripsi, Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Bisnis, No.2, Vol.1, 48–58.
Purba, L. J., dan Sitorus, L., 2018, Perancangan Aplikasi Untuk Menghitung Persentase Kemiripan Proposal Dan Isi Skripsi Dengan Algoritma Rabin-Karp, Jurnal Teknik Informatika Unika St. Thomas (JTIUST), No.1, Vol.3, 17–25.
Rahmaddeni, Didik, S., dan Agustin, 2018, Sistem Pendeteksi Tingkat Kesamaan Teks pada Pengusulan Proposal, SATIN - Sains dan Teknologi Informasi, No.2, Vol.4, 84–91.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Pernyataan Lisensi
Artikel yang diterbitkan dalam jurnal Techno.Com dilisensikan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-NonKomersial 4.0 Internasional (CC BY-NC 4.0).
Anda diperbolehkan untuk menyalin, mendistribusikan, menampilkan, dan melakukan karya dari artikel ini serta membuat karya turunan selama Anda memberikan kredit yang sesuai kepada penulis asli dan tidak menggunakan karya ini untuk tujuan komersial. Untuk melihat salinan lisensi ini, kunjungi [Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International](https://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0/).
---
Contoh pengkreditan:
- Penulis: [Nama Penulis]
- Judul Artikel: [Judul Artikel]
- Jurnal: Techno.Com, Vol. [Nomor Volume], No. [Nomor Edisi], Tahun [Tahun Penerbitan]
Jika Anda ingin menggunakan karya ini untuk tujuan komersial, Anda harus mendapatkan izin terlebih dahulu dari penulis atau penerbit.
---