Pengembangan Website Joy Fellowship Indonesia dengan Metode Uji Usabilitas

Authors

  • Anggita Irent Actaviana Universitas Kristen Duta Wacana
  • Rosa Delima Universitas Kristen Duta Wacana
  • Lucia Dwi Krisnawati Universitas Kristen Duta Wacana

DOI:

https://doi.org/10.33633/tc.v21i4.6655

Keywords:

Antarmuka Pengguna, Uji Usabilitas, Uji Usabilitas Website

Abstract

Website JOY Indonesia merupakan media untuk mendapatkan informasi terkait kegiatan JOY serta digunakan sebagai media promosi untuk menjangkau anggota baru dan tetap terhubung dengan para-alumni. Salah satu faktor ketertarikan pengguna untuk mengakses website dan menjadi ciri khas adalah antarmuka, namun saat ini website JOY masih jarang diakses dan juga masih terdapat kekurangan pada website terutama pada fungsionalitasnya. Terkait masalah tersebut akan dilakukan pengukuran tingkat usabilitas antarmuka situs web JOY Indonesia dengan metode Usability Testing, kemudian akan dilakukan perancangan purwarupa baru berdasarkan hasil uji usabilitas tersebut. Penelitian ini akan dilakukan dengan menguji empat aspek usabilitas yaitu time on task, task success, error dan efficiency, serta dilakukan wawancara dan observasi terhadap responden untuk mengetahui tingkat kebergunaan situs web JOY Indonesia. Pengujian akhir yang dilakukan pada desain pengembangan memiliki hasil efisiensi sebesar 88.34%, kemudian hasil pengujian time on task pada desain hasil pengembangan total waktu keseluruhannya adalah sebesar 139,8 detik, dan nilai success rate sebesar 94.80%. Hasil tersebut sudah memenuhi rata-rata tingkat keberhasilan serta fungsionalitasnya dapat diakses dengan efisien dan efektif oleh pengguna.

References

K.-P. L. Vu, R. W. Proctor, and F. P. Garcia, “Website Design and Evaluation,” in Handbook of Human Factors and Ergonomics Fourth Edition, Fourth., G. Salvendy, Ed. New Jersey: John Wiley & Sons, Inc., 2012, pp. 207–208. doi: 10.1016/0141-9382(88)90068-6.

J. Rubin and D. Chisnell, Handbook of Usability Testing: How to Plan, Design, and Conduct Effective Tests, 2nd Edition, 2nd ed. Indianapolis, Indiana: Wiley Publishing, Inc, 2008.

J. R. Lewis, “Usability Testing,” in Handbook of Human Factors and Ergonomics Fourth Edition, Fourth., G. Salvendy, Ed. New Jersey: John Wiley & Sons, Inc., 2012, pp. 1267–1312. doi: 10.1016/0141-9382(88)90068-6.

H. B. Santoso, R. Delima, and Wahyuni, “Webuse usability testing for farmer and farmer group data collection system,” in Proceedings of the 3rd International Conference on Informatics and Computing, ICIC 2018, 2018, pp. 1–6. doi: 10.1109/IAC.2018.8780465.

I. K. R. Arthana, I. M. A. Pradnyana, and G. R. Dantes, “Usability testing on website wadaya based on ISO 9241-11,” J. Phys. Conf. Ser., vol. 1165, no. 1, 2019, doi: 10.1088/1742-6596/1165/1/012012.

J. Purwadi, H. B. Santoso, A. Wibowo, N. I. Rante, and R. Delima, “Uji Usabilitas Sistem Jual Beli Produk Pertanian,” JUITA J. Inform., vol. 8, no. 2, p. 207, 2020, doi: 10.30595/juita.v8i2.7255.

H. B. Santoso, A. Wibowo, R. Delima, and E. I. Listyaningsih, “Usability testing for Crop and Farmer Activity Information System,” Int. J. Adv. Comput. Sci. Appl., vol. 9, no. 11, pp. 147–158, 2018, doi: 10.14569/ijacsa.2018.091122.

A. M. Valenti, “Usability testing for a community college library website,” Libr. Hi Tech News, vol. 36, no. 1, pp. 1–8, 2018, doi: 10.1108/LHTN-06-2018-0039.

A. Wibowo, H. B. Santoso, R. Delima, and A. Rachmat, “Pengujian Usabilitas Portal Dutatani Menggunakan Metode Webqual Dan Importance Performance Analysis (IPA),” in Seminar Nasional Sains Dan Teknologi 2019, 2019, no. July, pp. 1–12.

H. Elmunsyah, W. N. Hidayat, H. Suswanto, K. Asfani, N. H. Muflihah, and Kusumadyahdewi, “UX Validation of Village Administration Information System Using User Experience Questionnaire (UEQ) and Usability Testing,” in Proceedings - 4th International Conference on Vocational Education and Electrical Engineering (ICVEE ), 2021, pp. 1–6. doi: 10.1109/ICVEE54186.2021.9649749.

T. Tullis and B. Albert, Measuring the user experience: Collecting, Analyzing, and Presenting Usability Metrics, Second. USA: Morgan Kaufmann is an imprint of Elsevier, 2013.

J. Sauro and J. R. Lewis, Quantifying the user experience: practical statistics for user research 2nd Edition. 2016.

Downloads

Published

2022-11-30