DETERMINAN YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF

Authors

  • Yunida Haryanti Program Studi Kebidanan, STIKes Kapuas Raya

DOI:

https://doi.org/10.33633/visikes.v10i1.1737

Abstract

ASI eksklusif adalah pemberian ASI saja pada basyi sampai usia 6 bulan tanpa tambahan cairan ataupun makanan lain (Dewi, 2013). Berdasarkan data cakupan ASI eksklusif di BPS Rahmawati sebesar 80% hal ini menunjukkan masih 20 % bayi yang belum mendapatkan ASI eksklusif. Upaya meningkatkan pemberian ASI masih kurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang berhubungan dengan pemberian ASI eksklusif yang meliputi faktor pengetahuan, sikap, pekerjaan, dukungan petugas kesehatan dan dukungan suami. Jenis penelitian yang digunakan adalah survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Responden dalam penelitian ini adalah ibu yang mempunyai bayi 7-12 bulan yang berjumlah 52 orang dan diambil dan sampel menggunakan total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisa data menggunakan Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan faktor-faktor yang berhubungan dengan pemberian ASI eksklusif yaitu pengetahuan (P value = 0,011), pekerjaan (P value = 0,047), dukungan petugas kesehatan (P value =0,019) dan dukungan suami (P value 0,006 sedangkan faktor yang tidak berhubungan yaitu sikap (P value = 0,067). Untuk meningkatkan pemberian ASI eksklusif puskesmas dapat meningkatkan pelayanan pendidikan kesehatan bagi ibu dan keluarganya tentang mekanisme mekanisme memompa ASI serta peranan keluarga dalam mendukung pemberian ASI esklusif dengan metode diskusi kelompok dan kunjungan kerumah.

Published

2018-07-02

Issue

Section

Articles