Rancang Bangun Sistem Informasi Pengajuan Judul Tugas Akhir dan Skripsi Berbasis Web Service

Andri Andri, Tri Sutrisno

Abstract


Web Service memungkinkan kita dapat menghubungkan berbagai jenis software yang memiliki platform, basis data dan sistem operasi yang berbeda untuk saling bertukar data. Universitas Bina Darma Palembang merupakan universitas yang memiliki berbagai macam sistem yang berguna untuk menunjang kegiatan kampus dan perkuliahan dengan fungsionalitasnya masing -masing.Dalam hal pengajuan judul tugas akhir dan skripsi, mahasiswa harus menyerahkan berkas persyaratan untuk mendapatkan persetujuan dari tiap bagian.Hal ini yang sering memakan waktu yang cukup lama. Untuk itu guna mempermudah mahasiswa dalam mengajukan judul tugas akhir dan skripsi, maka akan dirancang sebuah sistem berbasis web, dengan memanfaatkan teknologi web service untuk menghubungkan sistem informasi yang sudah ada. Web service dapat diterapkan pada konsep arsitektur SOA (Service Oriented Architecture) yang merupakan model arsitektur untuk membuat suatu sistem sebagai service.

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 2479 times
PDF - 1100 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.