SISTEM INFORMASI DOSEN PENASEHAT AKADEMIK PADA FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI UNIVERSITAS BUDI LUHUR

Muhammad Ainur Rony, Putu Utama Sanjaya Putra, Kalvinly Kalvinly, Bimby Dara Asmarani

Abstract


Dosen Penasehat Akademik (PA) memiliki tugas untuk membimbing mahasiswa. Tujuan pembimbingan adalah agar mahasiswa dapat menjalani kegiatan perkuliahan dengan baik dan lancar, sehingga dapat lulus tepat waktu dengan nilai yang baik. Permasalahan yang dihadapi oleh Dosen PA adalah tidak adanya sarana yang dapat memonitor perkembangan mahasiswa, sehingga hal ini menyulitkan tugas dari Dosen PA. Oleh sebab itu dibutuhkan sebuah sarana untuk dapat membantu Dosen PA untuk bekerja memonitor perkembangan mahasiswa. Sistem Informasi Dosen Penasehat Akademik harapannya dapat memudahkan pekerjaan Dosen PA untuk bekerja. Sistem informasi ini berbasis web. Metode yang digunakan untuk menyelesaikan permasalah ini adalah dengan cara identifikasi masalah, analisa kebutuhan dan desain sistem.

Kata kunci : Akademik, Sistem Informasi, Dosen PA


Full Text:

PDF PDF

Article Metrics

Abstract view : 338 times
PDF - 246 times PDF - 133 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.