Pengamanan Laptop Menggunakan Pengenalan Wajah Berbasis Triangle Face

Muhammad Miftah, - Aripin

Abstract


Kemanan laptop merupakan bagian dari sebuah sistem yang sangat penting untuk menjaga validitas data-data dan sumber informasi yang berada di dalam sebuah laptop, termasuk data pribadi, data instansi, data organisasi ataupun data perusahaan. Apabila sebuah informasi tersebut jatuh dan di akses oleh pengguna yang tidak bertanggung jawab maka akan berakibat fatal. Sebagai tempat penyimpanan data dan informasi yang penting maka laptop perlu mempunyai sistem keamanan yang baik dan handal. Melihat masalah-masalah yang telah dijabarkan maka dalam penelitian ini akan dibangun sistem keamanan menggunakan teknologi biometrik. Dalam penelitian ini dipilih biomerika wajah, karena wajah termasuk dalam sistem biometrik yang mempunyai tingkat keakurasian 90% pada penelitian sebelumnya untuk digunakan dalam sistem keamanan, verifikasi data dan juga catatan seseorang dalam sebuah organisasi. Namun akan digunakan suatu metode untuk mengenali wajah seseorang yaitu Metode Triangle Face, Metode ini merupakan suatu metode untuk pengenalan wajah dengan cara mengukur jarak antar fitur wajah yaitu mata kanan, mata kiri, hidung dan mulut yang membentuk garis segitiga. Berdasarkan pengujian sistem yang telah dilakukan, ternyata sistem pengenalan wajah menggunakan metode Triangle Face ini memiliki tingkat keakuratan 93,3% , kesalahan posistif 6,7% dan kesalahan negatif 0% sehingga dapat disimpulkan bahwa sistem ini cukup aman untuk diaplikasikan dalam  pengaksesan laptop.

Kata kunci— Keamanan Laptop, Pengenalan Wajah, Triangle Face, Laptop.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.33633/jais.v1i1.1031

Article Metrics

Abstract view : 558 times
PDF - 1295 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter

 

 

 

 

Journal of Applied Intelligent System (e-ISSN : 2502-9401p-ISSN : 2503-0493) is published by Department of Informatics Universitas Dian Nuswantoro Semarang and IndoCEISS.

  

 

Journal of Applied Intelligent System indexed by :


This journal is under licensed of Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Visitor Stats